Chat with Hansaplast
cara mengatasi kaki terkilir

Cara Sederhana Membalut Kaki yang Terkilir Saat Berolahraga

2 menit Baca
Menampilkan lebih banyak

Untuk memiliki tubuh yang sehat dan bugar, kita dianjurkan berolahraga secara rutin. Namun, berolahraga tak bisa asal misalnya jangan melewatkan pemanasan karena dapat meningkatkan risiko kaki terkilir atau bahkan cedera lainnya. Pergelangan kaki yang terkilir memang bisa dialami siapapun dan kapanpun saat berolahraga misalnya karena terjatuh atau meletakkan posisi kaki yang salah hingga menyebabkan rasa sakit dan nyeri pada kaki.


Jika hal ini terjadi, metode paling umum dan cukup efektif yang biasa digunakan untuk mengobati kaki terkilir adalah membalutnya dengan Hansaplast Cohesive Rol. Namun, bisakah kita membalut kaki sendiri ketika terkilir? Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, ada baiknya kita mengetahui apa penyebab kaki terkilir. Yuk, simak di bawah ini. 


Penyebab Kaki Terkilir

Terkilir terjadi ketika ligamen yakni jaringan menyerupai pita yang menyelimuti sekeliling sendi dalam tubuhmu robek atau terpelintir karena terentang melampaui kemampuannya. Hal ini sering terjadi pada pergelangan kaki dan akan membuat kaki menjadi sakit, bengkak, hingga sulit untuk digerakkan. Lalu, apa penyebab pergelangan kaki bisa terkilir?

 

Penyebab kaki terkilir bisa beragam, misalnya karena terjatuh, tidak melakukan pemanasan sebelum berolahraga, hingga salah mendarat setelah melompat ataupun berputar. Tak hanya itu, ada pula beberapa faktor risiko lain yang dapat meningkatkan kemungkinan pergelangan kaki bisa terkilir misalnya faktor permukaan pijakan tidak rata, kondisi fisik yang buruk, cedera kaki yang sebelumnya, hingga memilih sepatu yang tak nyaman untuk kaki.

Cara Membalut Kaki Terkilir

Jika kakimu terkilir pada saat berolahraga misalnya, hal yang dapat kamu lakukan biasanya adalah melindungi kaki yang terluka dan mengompresnya dengan es. Tetapi, ada teknik tercepat untuk mengobati kaki yang terkilir atau keseleo yaitu dengan cara “Field Wrap” yakni membalut kaki terkilir dengan cepat. Teknik ini bisa dilakukan dalam waktu 30 detik saja! Simak bagaimana langkah-langkahnya di bawah ini:

Image

Sebelum membungkus kaki yang terkilir, siapkan Hansaplast Cohesive Rol dan mulailah menggulung Cohesive Rol di sekitar pergelangan kaki yang terkilir. Turun ke bagian dalam sekitar lengkungan kaki, lalu naik ke bagian atas kaki. Lakukan tahap ini sebanyak dua kali.

 

Hansaplast Cohesive Rol adalah perban yang memiliki bahan yang elastis dan fleksibel sehingga nyaman digunakan untuk seluruh bagian tubuh yang bergerak seperti lengan dan kaki. 

Memberikan kompresi, elastisitas, dan dukungan, kamu juga dapat menggunakan Hansaplast Cohesive Rol untuk mengobati cedera pada persendian. Selain memberikan daya rekat yang aman, Hansaplast Cohesive Rol juga berpori, tahan air, dan mudah dirobek dengan tangan.

Lihat selengkapnya
Image

Setelah memutar Cohesive Rol pada kaki yang terkilir. Lilitkan Hansaplast Cohesive Rol kembali ke bagian atas kaki, balik bagian dalam pergelangan kaki dan lilitkan di bagian belakang tumit. Lakukan cara ini hingga kamu mendapatkan pola angka 8.

Lihat selengkapnya
Image

Bawa balutan kembali ke bagian atas kaki, di bagian dalam kaki dan di sekitar pangkal tumit. Tutupi tumit sejauh yang kamu bisa. Yaitu melanjutkan angka delapan, tetapi lebih jauh ke belakang.

Lihat selengkapnya
Image

Berhenti membungkus dan keluarkan sekitar 20 cm Hansaplast Cohesive Rol lagi sebelum merobek gulungan. Pisahkan ujung perban ini menjadi dua ekor yang sama, seperti pada gambar. Turunkan bagian bawah hingga tepat di bawah pergelangan kaki.

Lihat selengkapnya
Image

Langkah terakhir yaitu perban satu di sekitar pergelangan kaki kemudian bungkus pergelangan lainnya dengan Hansaplast Cohesive Rol dengan arah yang berlawanan.

Image

Selesai.

Perawatan Lanjutan

Walaupun terkilir atau keseleo bukan kondisi yang serius, tetapi kaki yang keseleo tetap harus ditangani dengan benar agar kondisinya tak semakin memburuk. Oleh karenanya, perlu ada perawatan lanjutan yang harus dilakukan setelahnya. Berikut cara-cara mengatasi kaki keseleo saat berolahraga:

  • Istirahat. Istirahatkan kakimu dulu untuk sementara minimal dua hingga tiga hari setelah terkilir dan hindari melakukan aktivitas yang memberi beban pada kaki.
  • Mengompres dengan es. Terkadang, kaki yang terkilir bisa mengalami pembengkakan. Oleh karena itu, mengompres kaki dengan menggunakan es yang dibalut di dalam handuk selama 10-20 menit setiap 1-2 jam sehari.

Kapan Harus Ke Dokter?

Membalut kaki terkilir dengan Hansaplast Cohesive Rol memang efektif menahan sedikit rasa nyeri. Akan tetapi, jika setelah selesai berolahraga masih terasa sakit maka kamu bisa mengoleskan krim atau gel pereda nyeri pada area keseleo sambil memijatnya dengan lembut. Namun terkadang, gejala lanjutan bisa terjadi pada kaki yang terkilir misalnya mati rasa. Jika hal ini terjadi, segeralah cek ke dokter atau spesialis untuk mendapatkan perawatan yang tepat.

Produk Terkait